Pembangunan Majelis Ta’lim, Bupati Balangan Sebut Ini Bertujuan Bentuk Moral dan Akhlak Manusia

PARINGIN (eMKa) – Bupati Balangan H Abdul Hadi diwakili H Syaifudin Tailah menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan majelis Ta’lim Al-Uluumus Syar’iyyah wa Thariqul Muhammadiyah di Desa Sungai Awang, Kecamatan Lampihong, Kabupaten Balangan, Minggu (25/8).

Bupati Balangan menyambut baik pembangunan majelis Ta’lim Al Uluumus Syar’iyyah wa Thariqul Muhamadiyah yang dipimpin Ustadz H Mustafa Al Makky bersama Al Habib Abdurahman Assegaf ini.

” Bupati berharap pembangunan majelis taklim ini bisa berjalan lancar dengannya masyarakat Sungai Awang, Kecamatan Lampihong bisa menambah ilmu pengetahuannya di bidang agama dan meningkatkan keimanannya dalam beribadah dan meningkatkan silaturahmi sesama jemaah majelis ta’lim ini,” ujar Syaifudin dalam sambutan Bupatinya.

Pemerintah daerah bebernya sangat mengapresiasi dan berterima kasih banyak atas berlangsungnya acara peletakan batu pertama majelis ta’lim Al Uluumus Syar’iyyah wa Thariqul Muhamadiyah di Desa Awang, Kecamatan Lampihong, Kabupaten Balangan. Sebab hal ini bertujuan untuk membangun keimanan dan spiritual umat Islam dalam menyiapkan serta membentuk manusia yang berakhlak dan bermoral sebagaimana nilai Ketuhanan Yang Maha Esa,” ujar Bupati melalui Syaifudin.

Sementara, dalam laporannya, Ketua Panitia Pembangunan Majelis, H Mustafa Al-Makky menyampaikan banyak terima kasih kepada Bupati Balangan H Abdul Hadi atas sumbangannya terhadap pembangunan majelis ini. H Mustafa menyebutkan dana yang sudah terkumpul kurang lebih Rp 1 miliiar.

“Mudah-mudahan dengan sumbangan ini kita semua mendapatkan pahala dan keberkahan dalam hidup dunia akhirat,” ucapnya.

Turut hadir dalam acara ini Al Habib Abdurahman Assegaf atau Habib Lampihong didampingi abah guru KH Ahmad Syairazi atau Guru Kandangan serta Pembina Majelis Ta’lim Al Uluumus Syar’iyyah wa Thariqul Muhamadiyah Al Ustadz H Mustafa Al-Makky (khodimul majelis ta’lim).(dri/jrx).

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *