PARINGIN (eMKa) – Desa Lok Batung menjadi satu satunya desa di Kabupaten Balangan yang bebas dari stunting. Karenanya wajar apabila menjadi percontohan desa bebas stunting.
Kepala Desa Lok Batung Akhmad Irfani menyatakan, sejak dua tahun terakhir ini tidak ditemukan balita yang menderita stunting.
Hal ini disampaikan pada kegiatan Gebyar anak Balangan sehat sekaligus deklarasi bebas stunting yang digelar oleh Adaro Group bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Balangan, Senin (22/7) di Desa Lok Batung Kecamatan Paringin.
“Alhamdulillah, dari total 20 balita di Desa Lok Batung tidak ada yang stunting. Kami akan terus melakukan pemantauan kondisi remaja dan ibu hamil untuk mencegah adanya ibu hamil yang melahirkan bayi dengan berat badan kurang,” ungkapnya.
Sementara, Kader Posyandu Desa Lok Batung Rubiati yang juga menyampaikan testimoni mengatakan dirinya yakin upaya pencegahan stunting bisa terwujud jika ada kesadaran para ibu memeriksa buah hati secara rutin ke fasilitas layanan kesehatan.
“Melalui WhatsApp grup, kami secara aktif mengingatkan para anggota posyandu untuk rutin melakukan pemeriksaan termasuk konsultasi kesehatan anak,” tutur Rubiati.
Ia pun mengakui para ibu di Desa Lok Batung sangat mendukung program pencegahan stunting, terbukti setiap bulan mengunjungi posyandu.
Selain itu ia juga mengungkapkan para balita menjalani pemeriksaan kesehatan, seperti penimbangan dan pengukuran serta mendapatkan makanan tambahan berupa susu dan bubur sesuai umur bayi.
“Pentahelix bersama pemangku kepentingan diantaranya pemerintah, pelaku usaha, akademisi, komunitas, dan media sehinga diharapkan dengan adanya kolaborasi ini dapat mempercepat untuk mencapai target yang sudah ditetapkan pemerintah,” ujarnya.
Salah satu strategi yang dilakukan di Balangan untuk mempercepat penurunan stunting yaitu dengan membentuk sebuah kelompok kerja (Pokja) Balanting (Balangan Lawan Stunting). Pokja ini terdiri dari stakeholder utama Percepatan Penanggulangan Stunting yaitu SKPD terkait dari pemerintah daerah, CSR Adaro group serta organisasi lainnya. (dri/jrx).